page image

Tentang

  • Redaksi Dilah
  • 02 Januari 2023
  • menit membaca

Dilah.id adalah portal keislaman yang dihadirkan untuk menyebarluaskan dan mentransformasikan ide, gagasan, dan informasi keagamaan untuk menyemai cara pandang dan sikap keberagamaan yang inklusif, moderat. Tujuannya agar masyarakat secara luas dapat menumbuhkembangkan pemikiran dan perilaku keagamaan yang moderat dan toleran demi terciptanya kehiidupan keberagamaan dan kebangsaan yang meneguhkan komitmen kebangsaan yang kuat. Kehadiran portal keagamaan ini untuk mengimbangi informasi dan platform media sosial yang dipenuhi oleh ajaran dan informasi keagamaan yang monolitik, tidak toleran, dan bahkan terkadang mengarah kepada upaya memecah belah kebangsaan.

Digawangi oleh para sarjana Muslim yang tergabung dalam damar nusantara institute, konten-konten yang ada di website dilah.id hadir untuk mempromosikan wawasan keislaman yang moderat sambil merayakan kemajemukan kebudayaan manusia yang direfleksikan melalui sumber utama Islam, al-Quran dan Sunnah, wawasan keindonesiaan, dan perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi.